Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2015

70 Tahun Sudah....Dirgahayu Negeri Ku

      Indonesia tanah air ku, tanah tumpah darah ku, di sanalah aku berdiri,   jadi pandu ibuku....itulah salah satu baris lagu dari lagu kebangsaan Indonesia, Indonesia Raya. Negeri yang dikenal sebagai Zamrud khatulistiwa. Negeri yang diibaratkan sebagai kolam susu, tapi entah apakah kolam susu itu tidak ikut menguap bersama berubahnya zaman. Negeri yang gemah ripah loh jinawi, namun masih kah negeri ini pantas disanjung demikian? dengan berita di media cetak maupun eletronik yang selalu menyajikan berita kekeringan di hampir setiap sudut negeri ini. Kebakaran hutan, yang ironisnya dipicu oleh manusia-manusia yang entah, apakah ada rasa cinta mereka terhadap negeri ini?       Sebagai warga negara asli Indonesia, yang dilahirkan dan dibesarkan di negeri ini, saya mencintai Indonesia dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Seperti itulah bentuk cinta saya. Terutama saat beberapa waktu lalu, saya menghabiskan waktu libur lebaran bersama keluarga saya di Bekasi. Tak lupa saya berku